Mau Petualang Sambil Berwisata di Daerah Magelang? Tempat Sewa Motor Ini Wajib Dikunjungi

Bila ingin memiliki pengalaman berpetualang sambil berwisata di daerah Magelang, mengendarai sepeda motor dapat menjadi pilihan alternatif kendaraan yang bisa digunakan.

Selain Candi Borobudur, banyak spot wisata menarik lainnya dengan menyajikan pemandangan alam yang indah. Sebagian besar lokasinya berada di pelosok desa. Jadi lebih asyik jika perjalanannya menggunakan sepeda motor sambil menjelajahi berbagai tempat di sekitarnya.

Sumber: oto.detik.com

Bagi pendatang dan pelancong yang ingin berpetualang, rekomendasi tempat sewa motor Magelang ini adalah rujukan yang bagus. Selain harganya murah meriah, kualitas kendaraannya juga bagus dan lancar digunakan di berbagai medan.

Sumber: tmcblog.com

Simak informasinya berikut ini!

1. Brent

Sumber: goo.gl/maps/9EwBzfP37zg9tnYv8
  • Alamat: Jln Sentanu, Bumiharjo, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah
  • Map: Lihat Lokasi
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • Telp: 0813 2619 3138
  • WhatsApp: 0813 2619 3138
Brent menjadi pilihan paling populer untuk sewa motor di Magelang karena pelayanannya yang responsif dan bisa dihubungi kapan saja. Layanannya buka 24 jam, bahkan jam 3 pagi kendaraan sudah ready untuk digunakan.

Pemilik dan stafnya siap antar jemput kendaraan ke lokasi customer, baik rumah, hotel, maupun terminal. Pelayanannya ramah dan sangat membantu memenuhi kebutuhan penyewa. Tersedia fasilitas helm dan jas hujan untuk setiap unit yang disewa tanpa biaya tambahan.

Kendaraannya jenis matic dan kondisinya sangat bagus dan terawat. Tarifnya terjangkau dan worth it sesuai kualitas unitnya. Agen ini cocok dijadikan langganan bila ada kegiatan atau sekedar berwisata di daerah Borobudur dan sekitarnya.

Harga Sewa (termasuk 2 helm SNI dan jas hujan)

Tipe Harian Mingguan Bulanan
Beat Hubungi WA
Vario

2. Motorcycle Rental

Sumber: goo.gl/maps/53kxwDT7wmMj1tsy5
  • Alamat: Jln Balaputradewa, Borobudur, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah
  • Map: Lihat Lokasi
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • Telp: 0857 2905 6060
  • WhatsApp: 0857 2905 6060
Motorcycle Rental adalah alternatif yang bagus untuk sewa motor bila ingin berkeliling kota selain menggunakan transportasi umum. Agen ini menyediakan unit kendaraan jenis matic keluaran terbaru untuk memenuhi kebutuhan perjalanan di daerah Borobudur.

Kondisi unitnya bagus terawat dan lancar dipakai di area tanjakan. Tarif sewanya fleksibel, bisa harian, mingguan, atau bulanan tergantung kebutuhan penyewa. Harganya  cukup bersahabat dan sepadan dengan kualitasnya yang oke punya.

Di sini juga menyediakan motor listrik kekinian yang khusus dipakai untuk berkeliling Candi Borobudur dan tempat lain di sekitarnya. Informasi selengkapnya bisa menghubungi nomor WA-nya.

Harga Sewa (termasuk 2 helm SNI dan jas hujan)

Tipe Harian Mingguan Bulanan
Beat Hubungi WA
Vario
NMax
Aerox

3. 3D Rental

Sumber: goo.gl/maps/bKdZfQiMoKXWVxio9
  • Alamat: Jln Magelang – Yogyakarta, Jumoyo, Kec. Salam, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah
  • Map: Lihat Lokasi
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • Telp: 0858 6734 9006
  • WhatsApp: 0857 4379 3321
3D Rental merupakan tempat penyewaaan mobil dan motor untuk kebutuhan tour maupun perjalanan dinas di wilayah Magelang. Untuk sewa motor, tersedia jenis matic Honda Beat dan manual CRF.

Kondisi kendaraannya dijamin bagus dan terawat. Mesinnya prima dan lancar dipakai di medan tanjakan. Kondisi ban juga dicek secara rutin agar aman digunakan. Sehingga penyewa tidak perlu khawatir selama perjalanan.

Tarifnya cukup bersahabat dan sesuai standar. Setiap unit mendapat fasilitas helm dan jas hujan. Proses sewanya mudah dan syaratnya tidak ribet. Pelayanannya ramah, responsif, dan bertanggung jawab bila ada kendala selama pemakaian kendaraan.

Harga Sewa (termasuk helm SNI dan jas hujan)

Tipe Harian Mingguan Bulanan
Beat Hubungi WA
CRF

4. Didik Rental

Sumber: goo.gl/maps/P8E21NGX17uNjEEf7
  • Alamat: Jelehan Kulon, Babadan, Kradenan, Kec. Srumbung, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah
  • Map: Lihat Lokasi
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • Telp: 0857 4379 3321
  • WhatsApp: 0857 4379 3321
Apapun jenis kendaraan yang dibutuhkan untuk berwisata atau urusan dinas di daerah Magelang, Didik Rental siap menyediakan. Agen ini dikenal sebagai tempat penyewaan mobil dan motor yang sangat direkomendasikan karena memiliki banyak pilihan unit untuk digunakan.

Walaupun lokasinya di tengah desa, tetapi banyak pelanggan yang setia memakai jasanya. Unit kendaraannya selalu rapi dan bersih. Rata-rata juga keluaran terbaru. Kondisinya oke dan nyaman dipakai penyewa. Pokoknya ga mengecewakan.

Pelayanannya ramah dan sangat memuaskan dalam mengutamakan kenyamanan pelanggan. Tarifnya termasuk murah dengan tambahan fasilitas yang memadai. Di sini juga menjadi agen rental PS untuk kebutuhan hiburan anak-anak desa.

Harga Sewa (termasuk helm SNI dan jas hujan)

Tipe Harian
KLX Rp100.000
D-Tracker Rp100.000
CRF Rp100.000
PCX/NMax Rp100.000
Fazzio Rp100.000
Beat/Beat Street Rp50.000
Nex II Rp50.000
Vespa Sprint Rp150.000
Vario/Scoopy Rp75.000
Ninja 4 Tak Rp150.000

5. Royal Elo

Sumber: indonesian.alibaba.com
  • Alamat: Borobudur, Magelang
  • Telp: 0812 4304 5757
  • WhatsApp: 0812 4304 5757
  • Instagram: rental.motor.borobudur
Royal Elo menyediakan banyak pilihan kendaraan roda dua untuk dipakai perjalanan yang banyak tanjakan atau datar di daerah Magelang dan sekitarnya. Kondisi motornya prima dan terlihat terawat dengan baik. Mulai dari mesin, body, dan ban semuanya terlihat bagus dan bersih.

Tersedia pilihan jenis matic dan manual untuk dipakai sesuai selera customer. Setiap unit kendaraan yang disewa diberikan helm dan jas hujan sebagai kelengkapannya. Harganya terjangkau dan ada pilihan sewa harian, mingguan, dan bulanan. Detailnya bisa ditanyakan via WA.

Pelayanannya cepat tanggap dan bersahabat. Unit bisa diantar jemput ke lokasi penyewa dengan biaya yang disepakati. Benar-benar sangat membantu, apalagi jika sedang melakukan perjalanan wisata di Borobudur.

Harga Sewa (termasuk helm SNI dan jas hujan)

Tipe Harian Mingguan Bulanan
Beat Hubungi WA
CRF
Scoopy
NMax
Lexi
Fazzio
Vespa Sprint

6. Sewa Motor Magelang

Sumber: sewamotormagelang.wordpress.com
  • Alamat: Jln Mayor Kusen No. 47 Mendut, Mungkid, Magelang
  • Map: Lihat Lokasi
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • Telp: 0857 2575 7101
  • WhatsApp: 0857 2575 7101
  • Web: https://sewamotormagelang.wordpress.com/
Rekomendasi selanjutnya adalah Sewa Motor Magelang. Agen ini bisa menjadi alternatif yang bagus untuk rental kendaraan dan memenuhi kebutuhan transportasi di area Magelang dan sekitarnya. Unit yang tersedia disesuaikan dengan keinginan pelanggan, yaitu jenis matic dan manual.

Kualitas motornya bagus dan selalu prima karena selalu dijaga kebersihan dan perawatannya rutin. Sehingga selalu lancar dipakai untuk perjalanan ke tempat-tempat wisata atau lainnya. Sejauh ini belum ada kendala dari pelanggan dalam penggunaannya.

Fasilitas yang disediakan adalah antar jemput kendaraan dan pinjaman helm untuk setiap unit yang disewa. Jadi pelanggan menjadi mudah dalam pemakaian kendaraan termasuk proses peminjamannya yang tidak ribet dan cepat.

Harga Sewa (termasuk helm SNI)

Tipe Harian
Beat Rp70.000
Vario 125 Fi Rp85.000
Supra X 125 Rp50.000

7. ATrans

Sumber: goo.gl/maps/owGSQ6HGeYox5fSA9
  • Alamat: Jln Kleben/Sendangsono, Karangtengah, Tanjung, Muntilan, Magelang Regency, Central Java
  • Map: Lihat Lokasi
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • WhatsApp: 0823 2612 7129
Pilihan terakhir untuk sewa motor di Magelang adalah ATrans. Rental ini menyediakan banyak pilihan unit kendaraan yang bagus dan prima dari jenis matic. Tersedia tipe CC kecil hingga besar. Rata-rata unitnya adalah keluaran terbaru.

Lokasinya di pinggir jalan raya sehingga mudah dijangkau penyewa. Kendaraan juga bisa diantar jemput ke lokasi dengan biaya yang ditentukan. Harga sewanya terjangkau dan tergolong murah. Durasi sewa selain harian dan perlengkapannya bisa ditanyakan detail via WA.

Selain bisnis peminjaman sepeda motor, Atrans juga melayani sewa mobil, city tour, travel dan cargo. Hubungi kontaknya bila tertarik untuk memakai jasanya.

Harga Sewa (termasuk helm SNI)

Tipe Harian
Beat Rp50.000
Vario/Scoopy Rp75.000
NMax/PCX/KLX Rp120.000

 

Demikian informasi beberapa pilihan rental motor terbaik di Magelang yang kami dapatkan. Demi kenyamanan dan keamanan penggunaan kendaraan, penyewa sebaiknya berkonsultasi dahulu dengan admin agar mendapat informasi yang jelas tentang kelengkapan dan kondisi motor.

Sumber: otorider.com

Transksi pembayaran juga sebaiknya dilakukan saat serah terima unit untuk menghindari penipuan. Semoga informasi di atas dapat membantu. Selamat berkendara dan hati-hati di jalan.

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!